Sinergi KUA Kraton dan BNN Pasuruan dalam Edukasi Pencegahan Pernikahan Dini, Stunting, dan Bahaya Narkoba di MA Sunan Bonang Gerongan Kraton


Pasuruan – Upaya pencegahan pernikahan dini, stunting, dan penyalahgunaan narkoba terus digalakkan melalui kolaborasi lintas sektor. Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Kraton bersama Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Pasuruan bersinergi dalam kegiatan penyuluhan yang dilaksanakan di MA Sunan Bonang, Desa Gerongan, Kraton, Pasuruan, Jumat (18/07/2025).

Acara ini dibuka secara resmi oleh Kepala KUA Kraton, H.M. Asy'ari, S.Ag., M.Pd., yang dalam sambutannya menekankan pentingnya pendidikan agama dan kesadaran remaja terhadap risiko pernikahan dini dan dampak narkoba terhadap masa depan bangsa.

“Pernikahan dini bukan hanya masalah pribadi, tetapi juga berdampak pada kualitas generasi penerus, termasuk risiko stunting yang tinggi. Perlu sinergi pendidikan, agama, dan kesehatan untuk mencegahnya,” ujar H.M. Asy'ari.

Materi pertama disampaikan oleh Abi Yusuf al-Mubarak, S.Pd.I., Penyuluh Agama Islam Fungsional KUA Kraton, yang mengulas secara komprehensif dampak pernikahan dini dari perspektif agama dan sosial. Ia menegaskan bahwa kesiapan mental, spiritual, dan ekonomi merupakan faktor kunci sebelum memasuki pernikahan.

Sesi kedua diisi oleh Mahfudzo, S.KM. dari BNN Kabupaten Pasuruan, yang menyampaikan bahaya narkoba dan napza (narkotika, psikotropika, dan zat adiktif lainnya). Dalam paparannya, Mahfudzo menyoroti meningkatnya penyalahgunaan zat adiktif di kalangan remaja dan pentingnya edukasi sejak dini di lingkungan sekolah dan keluarga.

Acara ini dipandu dengan hangat oleh Badriyatul Qamariyah, S.Pd., M.Pd. yang bertindak sebagai MC. Peserta yang terdiri dari siswa dan guru tampak antusias mengikuti sesi demi sesi, yang dikemas dengan pendekatan edukatif, dialogis, dan interaktif.

Sinergi antara KUA Kraton dan BNN Pasuruan ini menjadi langkah konkret dalam menciptakan generasi muda yang sehat secara jasmani, rohani, dan bebas dari bahaya narkoba, sekaligus memperkuat kampanye nasional pencegahan stunting dan pernikahan usia anak.Randi.S./red.

Posting Komentar untuk "Sinergi KUA Kraton dan BNN Pasuruan dalam Edukasi Pencegahan Pernikahan Dini, Stunting, dan Bahaya Narkoba di MA Sunan Bonang Gerongan Kraton"